POLRES KLUNGKUNG TERIMA HIBAH 4 UNIT SEPEDA MOTOR, 2 UNIT KOMPUTER DAN 2 UNIT PRINTER DARI PEMERINTAH KABUPATEN KLUNGKUNG

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali - Pemeritah Kabupaten Klungkung memberikan hibah kepada Polres Klungkung berupa empat unit sepeda motor Kawasaki KXL 150 G, dua unit computer HP All In One PC 20-e 121 d dan dua unit Printer HP Laser Jet pro 1102, bertemnpat dihalaman Kantor Bupati Klungkung, Selasa, 4/10/2016.
Pemberian Hibah berupa empat unit sepeda motor, dua unit computer dan dua unit printer diserahkan oleh Bupati Klungkung Nyoman Suwirta kepada Kapolres Klungkung AKBP FX. Arendra wahyudi, SiK, disaksikan oleh Ketua DPRD Klungkung Wayan Baru, S.Sos, Sekda Klungkung Putu Winastra dan Waka Polres Klungkung Kompol. Nengah Sadiarta, SH.SiK.
Kapolres Klungkung seusai menerima hibah dari Bupati Klungkung mengatakan, dengan diberikannya empat unit sepeda motor dan 2 unit computer serta dua unit printer untuk Pol Sub Sektor Lembongan agar Personil Polsubsektor Lembongan mampu memperkuat dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat .
Dengan empat unit sepeda motor baru ini Kapolres mengharapkan kepada personilnya bisa menjangkau wilayah-wilayah yang selama ini belum bisa dijangkau dalam kegiatan patroli.
Sementara Bupati Klungkung susai menyerahkan hibah tersebut mengatakan, pemberian hibah ini untuk meningkatkan sinergitas antara Pemkab Klungkung dengan Polres Klungkung, sehingga tercipta hubungan yang lebih baik antara Pemkab Klungkung dan Polres Klungkung.
Dikatakan juga Barang-barang yang dihibahkan tersebut diharapkan dapat dipergunakan untuk memperlancar penyelenggaraan kegiatan keamanan dan ketertiban masyarakat Lembongan, yang mana masalah keamanan merupakan urusan bersama antara Pemkab Klungkung dan Polres Klungkung .

Related

Warta Semarapura 4597000856091913287

Post a Comment

emo-but-icon

item