Selebrasi Produk Kecantikan Penuh Diskon di JakartaXBeauty2017

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali - Pertumbuhan industri kecantikan dan makeup belakangan ini meningkat pesat. Hal ini tak lepas dari peran media mainstream, media sosial, bahkan forum yang kerap membahas produk-produk kecantikan. Lantas bagaimana jika sosok-sosok influencer maupun enthusiast disatukan dalam #JakartaXBeauty2017?

Hanifa Ambadar, Founder dan CEO Female Daily Network mengatakan, acara #JakartaXBeauty2017 diadakan dengan tujuan untuk mempertemukan berbagai sosok di balik berkembangnya industri kecantikan di Indonesia saat ini. Mulai dari beauty brand, makeup artist, beauty influencer, dan tentu para penikmat beauty atau lebih dikenal dengan sebutan beauty enthusiast.

Pada acara yang diselenggarakan di Senayan City ini, para beauty enthusiast dapat berbelanja sepuasnya di 60 booth beauty brand yang tersebar di seluruh area acara. Mulai dari brand lokal seperti The Bath Box dan Rollover Reaction, hingga brand internasional seperti Maybelline, Estee Lauder, dan Loreal Paris, masing-masing menawarkan berbagai promo menarik seperti potongan harga spesial, launching produk terbaru, konsultasi kulit gratis, dan masih banyak lagi. Seluruh promo yang ditawarkan oleh para beauty brand adalah promo spesial yang hanya dapat ditemukan di #JakartaXBeauty2017

Selain berbelanja, di #JakartaXBeauty2017 para pengunjung juga dapat mengikuti bermacam sesi talkshow yang akan membahas berbagai topik seputar kecantikan. Contohnya topik mengenai 10 tahap skincare Korea yang akan dikupas tuntas bersama Abel Cantika dan Bskin. Masih mengenai skincare, topik mengenai jerawat juga akan dibahas bersama Co-Founder Female Daily Network, Affi Assegaf dan dr. Kevin Maharis. Tidak hanya skincare, tentunya topik yang selalu menjadi favorit yaitu makeup akan ikut dibahas bersama Maybelline New York dan Pevita Pearce.

Berbagai kelas beauty workshop juga dibuka di #JakartaXBeauty2017. Kelas-kelas workshop diisi oleh para makeup artist ternama di Indonesia seperti Rommy Andreas, Oscar Danie, Qiqi Franky, Inivindy, Reza Azru, Bubah Alfian, dan masih banyak lagi. Tidak disangka antusiasme dari para beauty enthusiast terhadap beauty workshop ini ternyata sangat tinggi, sehingga hampir seluruh tiket beauty workshop habis terjual di satu minggu sebelum acara.

Tak hanya workshop yang berkaitan dengan makeup, di #JakartaXBeauty2017 diadakan pula photography workshop bersama fotografer Michael Cools, writing workshop bersama Tara Amelz, beautypreneurship workshop bersama Lizzie Parra, YouTube workshop bersama Rachel Goddard, dan masih banyak lagi acara seru lainnya yang dapat diikuti.
#JakartaXBeauty2017 diselenggarakan selama dua hari pada tanggal 6-7 Mei 2017, di outdoor area Senayan City Jakarta. Biaya tiket masuk ke acara Jakarta X Beauty 2017 dimulai dari harga Rp 100 ribu.

(Liputan6)

Related

Berita Ekonomi 2659696411322268031

Post a Comment

emo-but-icon

item