Pohon Dapdap di SLBN Percikkan Api


www.nusabali.com-pohon-dapdap-di-slbn-percikkan-api

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali - Siswa dan guru di SLB Negeri 1 Semarapura, Klungkung dikagetkan munculnya percikan api pada sebuah pohon dapdap di areal sekolah.

Setelah dicek ternyata api itu muncul akibat bergesekan kabel listrik tegangan tinggi. Informasi di lokasi, kejadian ini diketahui sekitar pukul 12.00 Wita, saat para guru dan masyarakat sekitar melihat percikan api dari atas pohon dapdap. Warga panik karena takut terjadi kebakaran.  

Pihak sekolah langsung menghubungi petugas BPDB (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Klungkung untuk mengatasi persoalan tersebut. Tak berselang lama 10 anggota tim reaksi cepat (TRC) BPDB Klungkung tiba di lokasi.

Karena menyangkut aliran listrik tegangan tinggi, maka petugas BPBD menunggu petugas PLN untuk memutus aliran listrik itu sementara. Setelah itu petugas BPBD langsung memotong pohon dapdap tersebut. Proses ini berlangsung sekitar 40 menit. “Atas kerja sama yang baik dari semua pihak, penanganan dapat dilaksanakan dengan aman dan lancar,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Klungkung I Putu Widiada.

Kata dia, warga sekitar dan pihak sekolah sempat panic karena pohon ini berada pada zona sangat ramai dan menjelang jam ke luar siswa. 

(NusaBali)

Related

Warta Semarapura 2639514001026878918

Post a Comment

emo-but-icon

item