Tumbuhan Khas Indonesia dalam Parfum Terbaru Beyonce

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali

Beyonce kembali membuktikan eksistensinya di bisnis wewangian dengan meluncurkan parfum terbaru. Pelantun 'Single Ladies' itu merilis parfum edisi terbatasnya saat konser keliling dunia yang bertema Mrs. Carter.

Aroma parfum milik istri Jay Z itu diambil dari berbagi bahan dan tumbuh-tumbuhan. Salah satunya adalah tumbuhan organik asal Indonesia yaitu akar wangi.

Dikutip dari E!online, parfum bertitel Heat: Mrs Carter World Tour itu tercipta dari manggis, Indian Sambac Jasmine, orchid, cendana Australia. Aroma dasarnya diambil dari tanaman akar wangi yang hanya tumbuh di Indonesia. Gabungan aroma tersebut menjadi parfum ibu dari Blue Ivy itu beraroma segar dan feminin.

Untuk botol parfumnya sendiri, Beyonce menggunakan warna biru sebagai warna favoritnya. Parfum tersebut melambangkan kekuatan dan keberanian. Beyonce seolah ingin menyebarkan semangat hidupnya itu lewat wewangiannya itu.

"Aku ingin memberikan fansku sesuatu yang spesial yang melambangkan tur ku kali ini. Dan aku menciptakan aroma ini untuk merefleksikan kekuatan, semangat dan keceriaan ke dalam performaku," ungkap Beyonce.

Dikutip dari  : wolipop.detik.com

Related

Luar Negeri 6022828102023211728

Post a Comment

emo-but-icon

item