Bupati Suwirta Serahkan Bantuan Tindak Lanjut Bedah Desa

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali    Menurut Bupati Suwirta kegiatan ini merupakan tindak lanjut penyerahan bantuan yang secara rutin dilaksanakan setelah sebelumnya diadakan Bedah Desa. Setelah melalui program Bedah Desa, dari data yang didapat di lapangan masyarakat yang benar-benar membutuhkan bantuan langsung akan ditindaklanjuti dan diberikan bantuan. “Bantuan ini merupakan tindak lanjut dari Bedah Desa,” Uangkapnya.

Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis kepada Ketut Sukra, 80, berupa kasur dan bantal, I Nengah Gatra, 75, berupa alat bantu dengar serta I Wayan Tangsi berupa kasur dan bantal. Selain itu, masih di tempat yang sama juga sudah diserahkan bantuan berupa pemasangan pipa air PDAM dan listrik. Semoga bantuan ini bisa memberikan manfaat yang baik untuk masyarakat. “Pergunakan bantuan ini dengan sebaik-baiknya,” harapnya.

Sebelumnya, bedah desa di Desa Sulang dan Desa Sampalan Tengah, Kecamatan Dawan, bersama segenap jajarannya, Kamis (1/2) di tengah gerimis yang terjadi, Bupati Suwirta tetap semangat membedah desa. Berbagai masalah ditemukan Bupati asal Nusa Ceningan ini, baik masalah lingkungan, sosial, dan lainnya.





sumber : nusabali.com

Related

Warta Semarapura 2383526414713278614

Post a Comment

emo-but-icon

item