Gempa 6,6 SR Guncang Jepang, Satu Tewas Puluhan Hilang

Gempa 6,6 SR Guncang Jepang, Satu Tewas Puluhan Hilang

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali  Gempa berkekuatan 6,6 skala richter mengguncang pulau Hokkaido, Jepang, Kamis (6/9) dini hari. Sejauh ini diketahui gempa menelan satu korban jiwa dan puluhan orang hilang. Gempa juga mengakibatkan tanah longsor dan menghancurkan beberapa rumah.

Berdasarkan siaran NHK, para pejabat telah kehilangan kontak dengan setidaknya 20 orang yang berada di pusat gempa. Selain itu, seorang pria 82 tahun tewas setelah jatuh dari tangga rumahnya ketika gempa terjadi. Sekitar 50 orang terluka akibat peristiwa ini. 

Setidaknya dilaporkan terjadi empat tanah longsor setelah gempa terjadi dan enam rumah roboh. 
Gempa dangkal ini tidak berpotensi tsunami. Pusat gempa berada pada 62 kilometer tenggara ibukota Hokkaido, Sapporo. Gempa utama masih diikuti oleh gempa susulan 5,3 SR beberapa saat kemudian. Sepanjang malam, gempa susulan yang lebih kecil juga terus terjadi. 

Diperkirakan masih akan terjadi gempa susulan di wilayah tersebut. Untuk itu, juru bicara pemerintah Yoshihide Suga mengimbau warga untuk tetap mengamati perkembangan lewat televisi dan radio. 

"Gempa besar (lainnya) biasanya akan terjadi dalam dua tiga hari mendatang," jelas Toshiyuki Matsumori, yang bertugas memantau gempa bumi dan tsunami di Badan Meteorologi dan Geofisika Jepang.
Siaran televisi menunjukkan bahwa puluhan rumah di dasar bukit ditenggelamkan oleh tanah longsor. Militer Jepang (self-defence force-SDF) telah dikerahkan untuk menolong warga dan mengupayakan pemulihan. 

"SDF telah menyiapkan 4.000 tentara (untuk penyelamatan) dan berencana meningkatkan hingga 25.000 tentara. Kami akan melakukan yang terbaik untuk melakukan penyelamatan," jelas Perdana Menteri Shinzo Abe saat pertemuan darurat kabinet.

Perusahaan listrik, Hokkaido Electric, menyebut aliran listrik terputus bagi 2,95 juta rumah. Namun, Menteri Perindustrian Jepang menyebut pemerintah akan memulihkan aliran listrik dalam beberapa jam ke depan. 
Pembangkit listrik tenaga nuklir Tomari di Hokkaido juga berhenti beroperasi akibat terputusnya aliran listrik. Namun, sistem pendingin pembangkit tersebut tetap berfungsi menggunakan listrik cadangan. 

"Pemerintah akan bekerjasama untuk melakukan rekonstruksi sambil memprioritaskan bantuan untuk menyelamatkan nyawa," jelas Abe kepada reporter.

Posisi Jepang berada di wilayah cincin api dunia. Ini adalah area dunia dimana gempa dan letusan gunung seringkali terjadi. Indonesia juga termasuk wilayah yang berada di cincin api ini.





















































sumber : CNNIndonesia.com

Related

Dunia 3422225496647696729

Post a Comment

emo-but-icon

item