Aset Bank BJB Tembus 13 Besar Nasional

image_title

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali    Bank BJB optimistis dapat melanjutkan prestasi kinerja pada 2018 ini sebaik pencapaian pada tahun 2017 dengan beberapa catatan hasil positif.
Bank BJB  saat ini merupakan salah satu perbankan nasional yang berada pada posisi 13 bank terbesar di Indonesia yang senantiasa meningkatkan kinerja dan layanannya.
Bank dengan kode emiten BJBR ini terus meningkatkan performanya dalam hal pengelolaan perusahaan yang baik.
Saat ini Bank BJB berhasil menutup tahun 2017 dengan hasil yang positif, laba Bank BJB sebelum pajak sebesar Rp2,051 triliun atau tumbuh sebesar 2,1%.  Dengan kata lain, Bank BJB  berhasil membukukan laba bersih sebesar Rp1,6 triliun atau tumbuh 1,5% dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Catatan tersebut juga menempatkan Bank BJB  sebagai BPD dengan kepemilikan aset terbesar di Indonesia.
Selain itu, pada tahun 2017 lalu, kredit Bank BJB mengalami pertumbuhan signifikan mencapai 12% (year on year/yoy) dengan nilai sebesar Rp70,7 triliun.
Angka tersebut, berkontribusi besar terhadap peningkatan laba bersih yang tumbuh 1,5%  atau sebesar Rp1,6 triliun.
“Alhamdulillah pada tahun 2017 lalu Bank BJB terus menunjukkan pertumbuhan yang meningkat dan tren kinerja yang positif," ujar Direktur Utama Bank BJB  Ahmad lrfan saat mengumumkan kinerja keuangan Perseroan tahun 2017 dalam acara Analyst Meeting Full Year 2017 yang bertempat di Glass House, Hotel Ritz Carlton Pacific Palace, Jakarta, Kamis 15 Februari 2018.
Menurutnya,  kontribusi terbesar yang mendongkrak pertumbuhan kredit masih berasal dari segmen kredit konsumer yang merupakan pilar pertama bisnis kredit Bank BJB  yang tumbuh sebesar 6,5% (y-o-y).
Salah satu pendorong pertumbuhan kredit konsumer ini yaitu meningkatnya pertumbuhan kredit pensiunan yang naik menjadi Rp10,1 triliun.
"Kinerja saham Bank BJB (BJBR) yang stabil selama tahun 2017 telah membawa BJBR masuk ke dalam perhitungan indeks LQ-45. Salah satu tolak ukur dalam perhitungan indeks LQ-45 yaitu BJBR merupakan salah satu perusahaan yang mempunyai nilai transaksi tinggi di Bursa Efek Indonesia," ungkapnya.





sumber :viva.com

Related

Indonesia 1419055658143602504

Post a Comment

emo-but-icon

item