WHO: Dunia Harus Siap Hadapi Sebaran Virus Corona Misterius

WHO: Dunia Harus Siap Hadapi Sebaran Virus Corona Misterius

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali  Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada Selasa (14/1) mengatakan bahwa dunia harus siap menghadapi adanya kemungkinan wabah virus corona baru yang ditemukan di China.

Juru bicara WHO Tarik Jasarevik mengungkapkan bahwa ada 41 kasus virus patogen baru yang dikonfirmasi dan dikaitkan dengan pneumonia.

Beberapa waktu lalu, wabah misterius ini menelan satu korban jiwa yaitu seorang pria berusia 61 tahun asal China.


Kepala Unit Bagian Penyakit dan Zoonosis WHO Maria D van Kerkhove mengungkapkan bahwa virus corona ini memiliki banyak kesamaan dengan SARS (sindrom pernapasan akut parah) dan MERS (Sindrom Pernapasan Timur Tengah).

Van Kerkove mengatakan bahwa pengalaman China di masa lalu berguna untuk mengatasi wabah tersebut.

Mengutip AFP, virus ini ditelusuri berasal dari kota Wuhan, China. Area yang endemik tempat beredarnya virus ini disinyalir menyebar di pasar daging dan pasar ikan.

WHO melaporkan bahwa virus ini menyerang dengan menimbulkan beberapa gejala antara lain demam dan sesak napas. Hasil radiografi juga menunjukkan infiltrate pneumonia invasif di kedua bagian paru-paru. 























sumber : CNNIndonesia.com

Related

Gaya Hidup 429977127016774189

Post a Comment

emo-but-icon

item