India Hadapi Gelombang Panas saat Pandemi, Suhu Mencapai 50 C
http://www.srinadifm.com/2020/05/india-hadapi-gelombang-panas-saat.html
Srinadi 99,7 FM | Radio Bali - dilanda gelombang panas di tengahdengan suhu pada Rabu (27/5) mencapai 50 derajat Celcius. India saat ini sedang mengalami hari-hari terpanas di bulan Mei selama hampir dua dekade terakhir di tengah upaya menangani virus corona.
Badan Meteorologi India melaporkan Churu di negara bagian utara Rajasthan mencatat suhu terpanas pada hari Selasa (26/5) mencapai 50 derajat Celcius. Sementara negara bagian Punjab, Haryana, dan Uttar Pradesh mencatat di suhu sekitar 40-an derajat Celcius.
New Delhi mencatat hari terpanas di bulan Mei dalam 18 tahun terakhir dengan suhu mencapai 47,6 derajat Celcius.
Mengutip AFP, Departemen Meteorologi pada Selasa malam mengatakan gelombang panas diproyeksikan terjadi hingga beberapa hari ke depan. Gelombang panas yang terjadi diproyeksikan juga turut dirasakan hingga ke India utara.
Sejauh ini tidak ada laporan kematian akibat gelombang panas di India. Fenomena serupa juga terjadi dalam beberapa tahun terakhir di negara Narendra Modi tersebut.
Gelombang panas tercatat sempat menewaskan 3.500 nyawa pada 2015 lalu. Angka kematian akibat fenomena tahunan tersebut terus berkurang dalam beberapa tahun terakhir.
Cuaca panas membuat negara berpenduduk 1,3 miliar tersebut mengalami krisis air bersih. Untuk mendapatkan mobil bersih, sebagian wilayah di New Delhi dan beberapa daerah lain kerap ditemui perselisihan antar warga lantaran berebut mendapatkan air bersih yang dibawa mobil tanker.
Tahun lalu, Chennai menjadi sorotan internasional ketika kehabisan stok air bersih.
Berkaca pada fenomena serupa dalam beberapa tahun terakhir, Badan Cuaca PBB dan Organisasi Meteorologi Dunia mendesak pemerintah India untuk membuat rencana demi memastikan warganya aman saat gelombang panas tanpa saling menularkan virus corona.
dikutip dari CNN INDONESIA